Pakaian
adat Bali kalau dilihat sekilas terkesan sama. Padahal sebenarnya
pakaian adat Bali sangat bervariasi. Dengan melihat pakaian adat Bali
yang dikenakan seseorang dalam suatu acara, bisa dilihat status ekonomi
dan status pernikahannya. Namun, tak dapat dipungkiri bahwa pakaian
adat Bali memiliki keanggunan dan citra tersendiri.
Setidaknya
ada tiga jenis pakaian Adat Bali yang umum dikenakan oleh masyarakat
Bali. Pertama, pakaian adat untuk upacara keagamaan. Kedua, pakaian adat
untuk upacara pernikahan. Dan, ketiga adalah pakaian adat untuk
aktivitas sehari-hari. Pakaian Adat khas Bali ini berbeda antara yang
dipakai oleh laki-laki dan perempuan.
Misalnya pemakaian sanggul ke pura oleh remaja putri. Mereka memakai sanggul atau pusung gonjer sedangkan untuk perempuan dewasa (sudah menikah) menggunakan sanggul (pusung tagel).
Busana Agung adalah pakaian adat Bali yang paling mewah. Pakaian adat
Bali yang satu ini biasanya dipakai pada rangkaian acara ‘Potong Gigi’
atau Perkawinan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar